"Gunakan hp utk alat silaturahim"
irtoh

Xiaomi Tertarik Ikut Proyek Android One

Xiaomi terkenal karena menjual perangkat Android dengan spesifikasi tinggi namun harganya murah. Xiaomi sesungguhnya pesaing Android One. Namun Hugo Barra (Xiaomi Global VP) justru mengatakan bahwa Xiaomi tertarik memproduksi Android One.

xiaomi android one

Xiaomi ingin terlibat dalam program Android One, dimana Hugo Barra mengatakan ini hanya soal waktu dan detil lainnya sebelum Xiaomi bergabung dalam program Android One. Sungguh menarik pernyataan dari Hugo Barra, mengingat spesifikasi Android One sudah ditentukan Google. Artinya Xiaomi akan menjual Android One dengan spesifikasi yang sama dengan partner Google yang juga bergabung dalam program Android One. Dengan demikian untuk menarik perhatian konsumen untuk membeli Xiaomi harus memberikan “nilai lebih”, mungkin harga yang lebih murah atau layanan purna jual yang lebih baik.

Perbandingan Harga Dan Spesifikasi Android One dengan Xiaomi Redmi 1S

Inilah spesifikasi Android One: 4.5” FWVGA display, Cortex A7 1.3 GHz Quad-Core processor, 1GB RAM, 4GB storage (dapat ditambah dengan MicroSD 32GB), 2x micro SIM, kamera depan 2MP, kamera belakang 5MP, Rechargeable lithium-ion, 1700mAh, Android™ 4.4, KitKat® (dan jaminan update Android terbaru segera setelah dirilis)

Inilah spesifikasi Xiaomi Redmi 1s: Qualcomm Snapdragon 400 MSM8228, Adreno 305 Quad-core 1.6GHz, 4.7 inch IPS Display, 1GB RAM, 8GB Flash Memory, 8MP Camera, 1.6 Front Camera, 1080p (1920×1080) HD video recording dan Dual SIM (WCDMA/GSM).

Android One dijual pada harga Rp 1 jutaan. Xiaomi Redmi 1S dijual di harga Rp 1,5 jutaan. Google menjamin Android One akan mendapatkan update sistem operasi Android hingga 18 bulan kedepan. Sedangkan Hugo Barra mengatakan bila Xiaomi akan memberikan update Android 5.0 Lollipop pada tahun 2015.

Android One akan mulai dijual di Indonesia pada Januari 2015 melalui Evercoss. Kemungkinan akan dinamai Evercoss One.

via The Next Web

R10

One comment on “Xiaomi Tertarik Ikut Proyek Android One

  1. APK BARU says:

    XIAOMI emang mantep spek-nya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Handphone dan Teknologi
Hptekno. All rights reserved.
Pondok Tirta Mandala
blok S3 no 11
Depok
wiliarko_156@yahoo.co.id
Phone 0856 9430 2642