Instal Aplikasi Hanya Dari Google Play Store
Instal aplikasi hanya dari Google Play Store. Menginstal aplikasi dari pihak ketiga sangat tidak disarankan. Aplikasi-aplikasi dari pihak ketiga sangat mungkin sudah disusupi program jahat yang dapat mencuri data anda. Perangkat anda rentan terkena virus atau trojan berbahaya. Sehingga merusak pengalaman anda menggunakan Android.
Dalam menu setting Android terdapat opsi “ijinkan sumber tak dikenal (dari sumber selain Google Play Store)”. Bila anda memang mengijinkan, pastikan anda hanya menginstal aplikasi yang sudah terjamin keamanannya.