Tampaknya sekarang ada trend smartphone tahan air dan debu. LG pun tak mau ketinggalan. Optimus GJ merupakan versi tahan air dan debu dari varian Optimus G. Memiliki sertifikat IPX7, Optimus GJ sanggup berada di kedalaman 1 meter hingga 30 menit.
Optimus GJ ini memiliki body yang lebih besar dan tebal. Dimensi 139,9 x 68,9 x 9,9 mm. Untuk spesifikasi sama saja dengan Optimus G, layar True IPS+ HD 4,7 inci, Bluetooth 4.0, kamera 13MP, prosesor Snapdragon APQ8064 1,5GHz quad-core, RAM 2GB, ROM 16GB, dan slot microSD. Baterai Optimus GJ 2280mAh atau lebih besar 180mAh dari baterai Optimus G.
Harga jual Optimus GJ 17.990 dollar Taiwan atau sekitar Rp 5,8 jutaan. Belum diketahui apakah Optimus GJ akan dijual di luar Taiwan.
via unwired
i think xperia zr is better. xperia zr have better feature, just my opinion.
i agree with comment in above,, xpeia ZR is still the best, in specs and design . .