"Sesekali restart hp mu agar kembali fresh"
irtoh

LG: Nexus 6 Tak Dibuat Oleh Kami

Ada kemungkinan Nexus 6 akan diumumkan oleh Google pada ajang Google I/O tanggal 25 – 26 Juni 2014 mendatang. Satu yang pasti Nexus 6 tidak lagi dibuat oleh LG.

lg nexus 6

Demikian penjelasan Direktur Komunikasi LG, Ken Hong. Secara bercanda Hong mengatakan tidak diberikan informasi kehadiran Nexus 6 karena dirinya “tak dianggap” atau sederhana saja, LG memang tak membuat Nexus 6. Berdasarkan pengalamannya bila memang Google mengajak LG merilis Nexus 6 pada tahun ini maka kerjasama harus dimulai saat ini.

Kehadiran Nexus 6 agak dipertanyakan setelah terdengar kabar Google akan menggantikan Nexus dengan program Android Silver dimana LG konon termasuk manufaktur yang turut diajak bekerjasama.

Tampaknya semua rumor terkait Nexus dan Android Silver akan jelas pada ajang Google I/O. Mari kita tunggu kabar resminya.

R10

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Handphone dan Teknologi
Hptekno. All rights reserved.
Pondok Tirta Mandala
blok S3 no 11
Depok
wiliarko_156@yahoo.co.id
Phone 0856 9430 2642