Lazada akan menjual OnePlus One yang merupakan smartphone yang dirancang khusus untuk “mengalahkan” smartphone flagship terutama Google Nexus. Lazada akan menjual perdana OnePlus One pada Selasa 27 Januari 2015 pukul 11.00 WIB. Penjualan perdana ini menggunakan sistem flash sale layaknya penjualan Xiaomi. Selepas penjualan perdana ini OnePlus One tetap akan dijual melalui Lazada, namun sistemnya akan berbeda. Pembeli perlu memiliki undangan dari Lazada untuk membeli OnePlus One.
Spesifikasi OnePlus One
OnePlus One memiliki dua versi, yakni model 16GB dan 64GB. Di Indonesia yang dijual adalah versi penyimpanan internal 64GB dan warna Sandstone Black. Sayangnya tidak ada slot memory eksternal. Untuk sistem operasinya, bila Google Nexus mengandalkan Android murni, maka OnePlus One memakai Cyanogen 11S berdasar Android 4.4.
One Plus One menggunakan Prosesor Qualcomm© Snapdragon™ 801 dengan CPU 2.5GHz Quad-core, GPU Adreno 330, 578MHz dan RAM 3GB. Untuk layar OnePlus One berukuran 5,5 inchi. 1080p Full HD (1920 x 1080 piksel), 401 PPI. LTPS IPS dengan TOL. Serta perlindungan layar Corning© Gorilla© Glass 3.
Kamera utama OnePlus One adalah 13 Megapiksel – Sony Exmor IMX 214, 6 lensa untuk mengurangi distorsi dan penyimpangan warna, bukaan f/2.0 dan LED Flash ganda. Kamera depan 5MP. Untuk video dapat memutar resolusi video 4K dengan suara stereo Slow Motion: video 720p di 120fps.
OnePlus One memiliki kapasitas baterai Li-Po 3100 mAh non-removable. OnePlus One telah mendukung LTE, sehingga dapat menjadi pilihan bagi anda yang mencari smartphone LTE.
Harga OnePlus One
Di Lazada, OnePlus One dijual dengan harga Rp 4.499.000. Setelah 27 Januari 2015 untuk membeli OnePlus One dibutuhkan undangan dari Lazada. Sayangnya hingga tulisan ini dibuat, Lazada belum menjelaskan bagaimana cara mendapatkan undangan pembelian OnePlus One.
Ini mah sama aja beli sama OnePlus…kirain nanti belinya gk usah pake undangan tpi ternyata sama aja pke invite juga…
pakai invite di sesi penjualan berikutnya