"Jangan telp dr kantor, dari hp mu aja "
irtoh

Harga Baru Paket Internet Bolt Per 21 Oktober 2014

Setelah diprotes karena “menurunkan kuota internet tanpa pengumuman“, Bolt kali ini merilis harga baru paket internet mereka yang akan berlaku mulai 21 Oktober 2014.

bolt

Sebenarnya harga tidak berubah, yang berubah adalah jumlah kuota internet yang diberikan. Kebijakan baru Bolt dengan membagi dua kuota menjadi Kuota Utama dan Kuota Bonus masih dipertahankan. Harga baru internet Bolt mulai 21 Oktober 2014 merupakan “harga revisi”. Dimana Bolt menambahkan Total Kuota dan juga merubah masa aktif Kuota Bonus menjadi lebih “fair” (tidak lagi sama rata 7 hari).

Berikut ini Harga Internet Bolt 21 Oktober 2014.

paket internet bolt

Rp 25.000 | Total Kuota 3GB | Kuota Utama 1GB (30 hari) | Kuota Bonus 2GB (7 hari)
Rp 45.000 | Total Kuota 6GB | Kuota Utama 2GB (30 hari) | Kuota Bonus 4GB (7 hari)
Rp 100.000 | Total Kuota 14GB | Kuota Utama 6GB (30 hari) | Kuota Bonus 8GB (14 hari)
Rp 150.000 | Total Kuota 22GB | Kuota Utama 12GB (60 hari) | Kuota Bonus 10GB (30 hari)
Rp 200.000 | Total Kuota 32GB | Kuota Utama 20GB (60 hari) | Kuota Bonus 12GB (30 hari)

Konsumen umumnya kurang menyukai perubahan harga paket internet Bolt yang membagi dua kuota menjadi kuota utama dan kuota bonus.

R10

One comment on “Harga Baru Paket Internet Bolt Per 21 Oktober 2014

  1. Sasya says:

    Jujur aja, agak kecewa sih dengan perubahannya. Karena tadinya udah happy dapet internet cepet dengan harga super murahh

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Handphone dan Teknologi
Hptekno. All rights reserved.
Pondok Tirta Mandala
blok S3 no 11
Depok
wiliarko_156@yahoo.co.id
Phone 0856 9430 2642