Blackberry merilis BlackBerry 9720, ini merupakan perangkat BlackBerry terakhir yang menggunakan OS 7. Tepatnya OS 7.1 yang disempurnakan. BB 9720 masih menggunakan tombol fisik trackpad untuk alat bantu navigasi.
Bentuk fisik dan speks BB 9720 benar-benar “menyerupai” pendahulunya. Keyboard QWERTY, layar 2.8 inci 320 x 480 pixel, prosesor 800MHz, RAM 512MB dan baterai 1.450mAh. Perbaikan yang diberikan Blackberry adalah hadirnya fitur swipe untuk membuka layar yang terkunci, serta akses cepat untuk membuka kamera saat layar terkunci.
BlackBerry Executive Vice President for Products, Carlo Chiarello mempromosikan BB 9720 cocok untuk konsumen yang hendak berpindah dari Android kelas bawah atau juga Windows Phone.
Belum diketahui perihal harga jual BlackBerry 9720. Menurut penulis, keberhasilan BB 9720 akan ditentukan dari harga jual yang ditawarkan.